Cara Menghitung Pendapatan Per Lembar Saham (Earnings Per Share/EPS) Beserta Contohnya

Pendapatan per lembar saham adalah jumlah pendapatan yang diperoleh dalam satu periode untuk tiap lembar saham yang beredar.

Informasi mengenai earnings per share (EPS) digunakan oleh pimpinan perusahaan untuk menentukan dividen yang akan dibagikan. Informasi ini juga berguna bagi investor untuk mengetahui perkembangan perusahaan.

Bila dividen yang dibayarkan pada setiap lembar saham dibandingkan dengan pendapatan per lembar saham dalam periode yang sama, maka akan diperoleh persentase pembayaran (pay out percentage).

Selengkapnya yuk ikuti dan pelajari pembahasan beserta contoh-contoh riil berikut ini…

 

01: Istilah-istilah Perhitungan Pendapatan Per Lembar Saham

Istilah-istilah Perhitungan Pendapatan Per Lembar Saham

Sebelum melanjutkan pembahasan, sedikit mengingatkan bahwa perhitungan earnings per share ini tidak berlaku untuk perusahaan-perusahaan yang tidak go public.

Ada 8 istilah yang perlu diketahui berkaitan dengan pendapatan per share ini, yaitu:

01. Dilution (dilutive)

Dilutive adalah pengurangan terhadap earnings per share yang diakibatkan oleh anggapan bahwa convertible securities sudah ditukarkan.

Atau options dan warrants yang sudah digunakan atau saham-saham lain sudah dikeluarkan untuk memenuhi persyaratan-persyaratan tertentu.

 

02. Primary earnings per share

Adalah jumlah pendapatan yang diperoleh oleh setiap lembar saham biasa yang beredar, termasuk saham ekuivalen.

 

03. Saham biasa ekuivalen

Adalah surat berharga yang karena perjanjian-perjanjian yang dibuat pada saat surat berharga itu dikeluarkan, bersifat ekuivalen terhadap saham biasa.

Stock options dan warrants, termasuk stock appreciation rights dan lain-lain program hadiah yang variabel diklasifikasikan sebagai saham biasa ekuivalen.

Surat-surat berharga yang dapat ditukarkan yang memberikan hasil kurang dari dua per tiga hasil rata-rata obligasi yang dikelompokkan

Aa pada saat pengeluarannya juga diklasifikasikan sebagai saham biasa ekuivalen.

 

04. Fully diluted earnings per share

Adalah jumlah pendapatan per lembar yang menunjukkan maksimum dilution yang akan terjadi dari pertukaran, penggunaan.

Dan pengeluaran-pengeluaran bersyarat yang secara individual akan mengurangi earnings dan secara keseluruhan mempunyai akibat dilutive.

Semua pengeluaran itu dianggap terjadi pada awal periode atau jika lebih belakangan pada saat syarat-syarat tertentu timbul.

 

05. If-converted method 

Suatu metode perhitungan data earnings per share yang menganggap pertukaran convertible securities terjadi pada awal periode yang dilaporkan atau jika lebih belakangan pada saat pengeluaran.

 

06. Treasury Stock Method

Suatu metode yang mengakui penggunaan penerimaan uang yang diperoleh dari penggunaan options atau warrants dalam perhitungan earnings per share.

Dianggap bahwa setiap penerimaan uang akan digunakan untuk membeli saham biasa dengan harga pasar sekarang.

 

07. Option

Adalah hak untuk membeli saham biasa dengan harga yang sudah disetujui.

Istilah ini termasi perjanjian pembelian saham oleh karyawan perusahaan.

Dalam standar ini option dipertimbangkan sebagai surat berharga.

 

08. Warrant – Pendapatan per lembar saham

Adalah surat berharga yang memberi hak pada pemiliknya untuk membeli saham biasa dengan harga tertentu sesuai dengan perjanjian.

 

02: Cara Pelaporan Pendapatan Per Lembar Saham

Cara Pelaporan Pendapatan Saham

A: Metode Pelaporan Pendapatan Per Lembar Saham

Perusahaan-perusahaan yang struktur modalnya sederhana (hanya saham biasa atau tidak mempunyai dilutive securities yang jumlahnya besar) sebaiknya menyajikan satu data earnings per share pada halaman muka laporan laba rugi.

Penyajian data primary earnings per share harus didasarkan pada rata-rata tertimbang jumlah saham biasa yang beredar dalam periode itu dan saham biasa yang dianggap beredar.

Hal itu untuk menunjukkan akibat negatif (dilutive) dari saham biasa ekuivalen dan surat-surat berharga yang memungkinkan pemiliknya untuk memperoleh saham biasa diklasifikasikan sebagai saham biasa ekuivalen atau surat berharga lain yang secara potensial mempunyai efek dilutive.

Klasifikasi ini dibuat pada waktu surat-surat berharga tersebut dikeluarkan dan biasanya tidak akan berubah lagi.

 

B: Metode Treasury Stock

Stock options dan warrants serta ekuivalensinya dimasukkan dalam perhitungan earnings per share dengan metode treasury stock.

Melalui metode ini, penggunaan options atau warrants dianggap pada awal periode atau jika lebih belakangan saat pengeluaran dan penerimaan.

Saham biasa yang beredar dianggap bertambah sebesar perbedaan antara jumlah saham yang dikeluarkan dan jmlah saham yang dibeli.

Surat-surat berharga yang dapat ditukarkan (convertible) dimasukkan dalam perhitungan earnings per share dengan metode if-converted.

Melalui metode ini, surat berharga tersebut dianggap sudah ditukarkan dengan saham biasa pada awal periode atau jika lebih belakangan pada tanggal pengeluaran. Pengurangan-pengurangan dari bunga sesudah dikurangi pajak yang berasal dari utang yang dapat ditukarkan.

Dividen dari saham prioritas yang dapat ditukarkan harus diperhitungkan dalam menentukan jumlah pendapatan untuk saham biasa.

 

03: Cara Menghitung Pendapatan Per Lembar Saham (Earnings Per Share-EPS)

Cara menghitung harga per lembar saham

Perhitungan pendapatan per lembar saham (EPS) tergantung dari struktur modal perusahaan, yaitu sederhana atau kompleks. Berikut ini contoh perhitungan pendapatan per lembar saham untuk masing-masing struktur modal:

 

A: Perusahaan dengan Struktur Modal yang Sederhana

Struktur modal yang sederhana adalah struktur modal yang terdiri dari saham biasa saja.

Atau dapat juga terdiri dari berbagai macam saham tapi secara potensial tidak mempunyai efek dilutive.

Untuk perusahaan yang struktur modalnya sederhana, perhitungan pendapatan per lembar saham (EPS) dilakukan dengan cara sebagai berikut :

rumus perhitungan pendapatan per lembar saham (EPS)

 

Perhatikan contoh menghitung pendapatan per lembar saham #1 :

PT MyCom Computer mempunyai modal saham biasa yang beredar dalam tahun 2020 sebanyak 1000 lembar.

Pendapatan bersih dalam tahun 2020 sebesar Rp. 1.500.000,- .

Semua saham sudah beredar sejak awal tahun 2020 dan tidak ada saham prioritas.

Pendapatan per lembar saham PT MyCom Computer untuk tahun 2020 sebesar:

contoh perhitungan EPS

Perhatikan contoh perhitungan pendapatan per lembar saham #2 :

PT ILC Computer Learning mempunyai modal sebagai berikut :

Saham biasa (beredar) sebanyak 1.500 lembar. Saham prioritas, nominal Rp. 1.000 per lembar saham, beredar sebanyak 500 lembar.

Dividen saham prioritas sebesar 10%. Pendapatan bersih tahun 2020 sebesar Rp. 2.000.000,-.

Perincian mengenai saham biasa adalah sebagai berikut :

01 Januari 2020, beredar 1.000 lembar.

01 Juli 2020 emisi baru sebanyak 500 lembar.

Untuk dapat menghitung pendapatan tiap lembar saham, pertama kali perlu dihitung rata-rata tertimbang saham biasa yang beredar.

Perhitungannya sebagai berikut :

contoh perhitungan Earnings Per Share (EPS)
Note : Proses Menghitung Pendapatan Per Lembar Saham

 

B: Perusahaan dengan Struktur Modal yang Kompleks

Struktur modal yang kompleks adalah struktur modal yang terdiri dari berbagai macam surat berharga seperti:

  • saham biasa, saham prioritas
  • surat-surat berharga yang dapat ditukarkan (convertible) seperti convertible preferred stock,
  • convertible bonds dan
  • options atau warrants.

Standar akuntansi keuangan untuk struktur modal yang kompleks menghendaki penyajian 2 data pendapatan per lembar saham, primary earnings per share dan fully diluted earnings per share.

Rumus perhitungan primary earnings per share adalah sebagai berikut:

rumus perhitungan primary EPS

Sedangkan rumus untuk menghitung fully diluted earnings per share adalah primary earnings per share dikurangi dengan surat berharga selain saham biasa ekuivalen yang mempunyai akibat dilutive.

Bila dituliskan dalam sebuah formula atau rumus adalah sebagai berikut:

Rumus Perhitungan Fully diluted earnings per share (EPS)

 

C: Video Passive Income dari Investasi Saham

Untuk memperkaya dan memperluas wawasan kita tentang pendapatan saham ini, dan agar tidak tersesat dalan berinvestasi saham, saksikan video singkat berikut ini:

Bagaimana menurut pandangan Anda?

 

04: Kesimpulan

Untuk memperoleh kebaikan dunia, kita memerlukan ilmu, demikian juga bila kita ingin merasakan kebaikan kehidupan setelah dunia, pun memerlukan ilmu.

Kebanyakan orang ingin investasi yang dilakukan berjalan lancar. Lancar cuannya, lancar jalannya dan lancar prosesnya. Agar keinginan tersebut bisa tercapai, upaya kita adalah belajar seluk beluknya, tak terkecuali investasi di saham. Pengetahuan dan pemahaman ini harus dikuasi oleh para investor, khususnya untuk Anda yang berkecimpung dalam bidang ini, dan juga bagi pengelola manajemen keuangan perusahaan publik (Tbk) sehingga strategi dan keputusan Anda terarah dan fokus pada tujuan yang ingin dicapai.

Jangan sampai uang yang diinvestasikan hilang musnah tak berbekas.

Dan jika Anda ingin memperbaiki sistem dan tata laksana bagian akuntansi dan keuangan perusahaan, ada tools sederhana dan powerful yang bisa digunakan. Informasi selengkapnya, langsung saja meluncur ke: SOP Finance dan Accounting Tools sederhana powerful.

Demikian yang dapat saya sampaikan mengenai cara menghitung pendapatan per lembar saham (EPS). Semoga bermanfaat, dan terima kasih.

Bila siapapun yang ingin mengutip dari pembahasan ini silahkan, tapi mohon dengan sangat untuk menyebutkan dan menyertakan sumber link artikel ya, sehingga tidak merugikan orang lain, khususnya penulis artikel ini. Thanks

Manajemen Keuangan Profil

Profesional lulusan ekonomi yang menekuni ERP (SAP), Accounting Software, Business Analyst dan berbagi pengalaman pekerjaan Finance & Accounting.

4 pemikiran pada “Cara Menghitung Pendapatan Per Lembar Saham (Earnings Per Share/EPS) Beserta Contohnya”

  1. Sangat bermanfaat sekali gan kinjungan saya kali ini ke blog Anda, makasih banyak ya? 🙂

  2. Banyak juga istilah istilah yang saya tidak tahu, padahal jurusan sekolah saya akuntansi kwkww

  3. ternyata jika dipelajari secara mendalam pusing juga ya,,,tapi kalau menekuni benar dan ada modal pasti bermain saham sangat menguntungkan

Komentar ditutup.