Simak Contoh Laporan Keuangan Perusahaan Publik (Tbk) yang Telah Diaudit

Apa itu Laporan Keuangan Perusahaan Tbk? Laporan Keuangan Perusahaan Tbk adalah laporan keuangan yang dibuat oleh perusahaan-perusahaan yang sudah go public di bursa efek. Apa saja jenis laporan keuangan perusahaan tbk? Ada 5 (lima) jenis laporan keuangan perusahaan tbk, yaitu:

  1. Laporan Posisi Keuangan (Statements of Financial Position).
  2. Statements of Profit or Loss atau Laporan Laba Rugi.
  3. Laporan Perubahan Ekuitas (Statements of Changes in Equity).
  4. Statements of Cash Flows atau Laporan Arus Kas.
  5. Catatan Atas Laporan Keuangan (Notes to the Financial Statements)

Bagaimana format, bentuk, dan elemen laporan keuangan perusahaan tbk? Yuk baca, simak dan pelajari sampai selesai contoh beserta uraian penjelasannya dalam artikel berikut ini.

 

01: Sekelumit tentang Perusahaan Tbk

A: Informasi Laporan Keuangan Perusahaan Publik

Pengertian dan jenis laporan keuangan perusahaan tbk secara singkat sudah disampaikan di paragraf-paragraf awal artikel ini di atas. Namun tak ada salahnya untuk me-review arti laporan keuangan. Jadi, secara umum menurut para ahli keuangan, pengertian laporan keuangan adalah bentuk pertanggungjawaban pengelola bisnis kepada pihak-pihak yang terkait, antara lain owner, kreditur, regulator, dan karyawan.

Bentuk pertanggunjawaban yang disampaikan itu berupa kondisi kesehatan dari aktivitas bisnis yang dilaporakan dalam neraca keuangan, dan kinerja bisnis selama periode waktu tertentu yang disajikan dalam income statement.

Neraca terdiri dari 3 komponen, yaitu aset, liabilitas, dan ekuitas, sedangkan laporan laba rugi mencakup pendapatan dan biaya.

Lalu, dimana melihat laporan keuangan perusahaan?

Laporan keuangan perusahaan tbk bisa kita ketahui informasinya dari di Bursa Efek Indonesia (IDX) dan di website resmi perusahaan yang bersangkutan.

 

B: Proses Menjadi Perusahaan Tbk

Bagaimana proses menjadi perusahaan publik (Tbk)?

Untuk mendukung dan memenuhi biaya dan beban operasi perusahaan membutuhkan dana yang tidak sedikit. Untuk memenuhi kebutuhan dana tersebut, selain dari pihak internal, mereka juga meng-upayakan dana-dana dari pihak eksternal, seperti dengan menjual surat berharga kepada investor dan masyarakat.  .

Menjual obligasi atau saham perusahaan ke masyarakat (go public) adalah salah satu cara perusahaan memenuhi kebutuhan dana yang besar untuk perluasan usahanya. Perusahaan yang menjual sahamnya ke masyarakat disebut emiten.

Banyak perusahaan yang tertarik untuk menjual saham ke masyarakat karena mereka bisa memperoleh dana segar (fresh money) yang relatif terjangkau dan murah.

Disebut relatif murah karena besarnya dividen yang dibagikan ke para pemegang saham tergantung pada besar kecilnya laba yang diperoleh perusahaan dan diusulkan oleh direksi untuk disahkan dalam Rapat Umum Pemegang Saham (RUPS).

 

02: Contoh Laporan Keuangan Perusahaan Tbk

A: Contoh Perusahaan Publik

Bagaimana bentuk laporan keuangan perusahaan publik?

Untuk lebih jelasnya, kali ini Blog Manajemen Keuangan menyajikan 10 (sepuluh) Laporan Keuangan perusahaan tbk yang sudah diaudit dari 2 (dua) perusahaan bonafid di Indonesia, yaitu:

1: PT Astra Agro Lestari Tbk

PT Astra Agro Lestari menjalankan bisnis utama pada sektor industri Agriculture dengan sub sektor industri Plantation.

2: PT Adaro Energy Tbk

Bisnis utama PT Adaro Energy adalah pada sektor industri pertambangan, dengan sub sektor industri Coal Mining.

 

B: Contoh Laporan Keuangan Perusahaan Publik

Berikut ini disajikan data-data laporan keuangan perusahaan terbuka, PT Astra Agro Lestari dan PT Adaro Energy untuk periode tahun 2012 sampai dengan tahun 2016.

Untuk memahami laporan keuangan kedua perusahaan tersebut, mari kita analisa laporan keuangan perusahaan tbk tersebut satu persatu berikut ini:

01: PT Astra Agro Lestari Tbk

01: Sekilas tentang PT Astra Agro Lestari

Perusahaan melakukan penawaran umum perdana saham biasa kepada masyarakat pada tanggal 21 November 1997 sebanyak 125,8 juta saham dengan nilai nominal Rp. 500 per saham dan harga penawaran sebesar Rp. 1.550 per saham.

Bagaimana cara menghitung nilai saham ada di artikel Cara Menghitung Pendapatan Per Lembar Saham (Earnings Per Share atau EPS).

Ruang lingkup kegiatan perusahaan adalah perkebunan, perdagangan umum, perindustrian, pengangkutan, konsultan dan jasa.

Perkebunan kelapa sawit dan pabrik perusahaan berlokasi di Kalimantan Selatan, sedangkan perkebunan dan pabrik pengolahan anak perusahaan berlokasi di pulau Jawa, Sumatera, Kalimantan dan Sulawesi.

02: Laporan Posisi Keuangan PT Astra Agro Lestari

Bagaimana Laporan Posisi Keuangan PT Astra Agro Lestari?

Perhatikan ikhtisar laporan keuangan perusahaan Tbk 5 tahun terakhir adalah sebagai berikut:

Laporan Posisi Keuangan
Ringkasan Laporan Posisi Keuangan (Balance Sheet)

Ringkasan data-data di atas diambil dari Laporan Posisi Keuangan (Statements of Financial Position) atau Neraca (Balance Sheet) PT Astra Agro Lestari pada akhir periode tahun 2012, 2013, 2014, 2015 dan 2016.

Selama kurun waktu 5 tahun tersebut semua komponen laporan keuangan neraca perusahaan tbk, yaitu total aset, total liabilities dan total equity mengalami kenaikan.

03: Laporan Laba Rugi PT Astra Agro Lestari

Bagaimana dengan Laporan Laba Rugi PT Astra Agro Lestari? Perhatikan data-data berikut ini:

Ringkasan Laporan Laba Rugi TBk
Ikhtisar Laporan Laba Rugi (income statements)

Data-data di atas memperlihatkan income statements atau laporan laba rugi (Statements of Profit or Loss) perusahaan tbk selama 5 tahun, yaitu tahun 2012, 2013, 2014, 2015 dan 2016.

Dari ringkasan data-data tersebut kita bisa melihat bahwa selama 5 tahun tersebut laba perusahaan turun naik, sebagaimana terlihat tahun 2013 mengalami penurunan dari tahun sebelumnya. Selanjutnya di tahun 2014 naik lagi, kemudian turun lagi di tahun 2015 dan akhirnya naik lagi di tahun 2016.

04: Download Laporan Keuangan Perusahaan Tbk (PT Astra Agro Lestari)

Data-data lengkap Laporan Keuangan PT Astra Agro Lestari Tbk yang sudah diaudit oleh KAP bisa Anda peroleh dengan download laporan keuangan perusahaan Tbk berikut ini: Financial Information PT Astra Agro Lestari

 

02: PT Adaro Energy Tbk

01: Sekilas tentang PT PT Adaro Energy

Perusahaan didirikan pada tanggal 28 Juli 2004. Perusahaan bergerak dalam bidang usaha perdagangan, jasa, industri, pengangkutan batubara, perbengkelan, pertambangan dan konstruksi.

Sedangkan anak perusahaan bergerak dalam bidang usaha pertambangan batubara, perdagangan batubara, jasa kontraktor penambangan, infrastruktur, logistik batubara, pembangkitan listrik, dan pengolahan air.

02: Laporan Posisi Keuangan PT Adaro Energy

Pada tanggal 16 Juli 2008 PT Adaro Energy melantai di Bursa Efek Indonesia dengan melakukan penawaran umum saham sebanyak 34,8%, atau sebanyak 11.139.331.000 lembar saham dari modal saham yang ditempatkan dan disetor penuh sebesar 31.985.962.000.

Untuk lebih jelasnya perhatikan ringkasan data-data Laporan Posisi Keuangan (Statements of Financial Position) PT Adaro Energy berikut ini:

Dari laporan keuangan perusahaan Tbk 5 tahun terakhir diperoleh data-data sebagai berikut:

Laporan Posisi Keuangan Tbk
Ikhtisar Laporan Posisi Keuangan PT Adaro Energy.

Total aset atau harta kekayaan perusahaan mengalami turun naik sejak tahun 2012 sampai tahun 2016.

Tahun 2013 naik dari posisi tahun sebelumnya 2012, namun di tahun 2014 mengalami sedikit penurunan dan akhirnya naik kembali di tahun 2015 dan 2016.

Demikian juga dengan total liabilities, posisi tertinggi terjadi pada Desember 2013 selanjutnya mengalami penurunan dan peningkatan. Sedangkan untuk total equity dari tahun 2012 sampai 2016 terus mengalami kenaikan.

03: Laporan Laba Rugi PT Adaro Energy

Bagaimana dengan laporan laba rugi PT Adaro Energy?

Untuk laporan laba rugi perusahaan tbk dari tahun 2012 sampai 2016 disajikan seperti berikut ini :

Laporan Laba Rugi Tbk
Ringkasan Laporan Laba Rugi PT Adaro Energy.

Dari data-data yang disajikan di atas dapat diketahui bahwa dari Desember 2012 sampai Desember 2014 pendapatan perusahaan naik dan di Desember 2015 dan 2016 mengalami penurunan.

Operating profit dan profit for the period posisi tertinggi dicapai pada tahun 2012, kemudian terus menurun sampai tahun 2015 dan kembali mengalami kenaikan yang cukup signifikan di tahun 2016.

Operating profit naik menjadi 7.895.235 di tahun 2016 dibandingkan tahun 2015 yang nilainya sebesar 4.577.967.

Dan  profit for the period naik menjadi 4.577.967 di tahun 2016 dibandingkan tahun 2015 yang nilainya 2.082.935.

04: Download Laporan Keuangan Perusahaan Tbk (PT Adaro Energy)

Untuk informasi keuangan perusahaan yang lebih lengkap, Anda bisa mengunjungi website  perusahaan PT Adaro Energy Tbk di https://www.adaro.com/

 

03: Kesimpulan tentang Contoh Laporan Keuangan Perusahaan Publik (Tbk)

Kebutuhan dana perusahaan dapat dipenuhi dengan menjual saham di bursa efek melalu proses right issue.

Proses go public memerlukan persiapan yang matang dan waktu yang cukup lama untuk memenuhi persyaratan dari Bapepam-LK. Beberapa persyaratan yang harus dipenuhi, antara lain:

  1. Perusahaan harus transparan, harus ada keterbukaan mengenai keadaan keuangan perusahaan dan kegiatan operasinya.
  2. Sistem Akuntansi dan Pengendalian intern yang baik.
  3. Kondisi keuangan harus baik.
  4. Harus ada tax clearance dari Dirjen Pajak yang menyatakan tidak ada kewajiban pajak perusahaan yang tertunggak.
  5. Tidak ada masalah hukum yang menyangkut perusahaan di pengadilan.

Dan bila Anda ingin membenahi tata kelola akuntansi dan keuangan usaha serta bisnis, ada artikel bagus dengan contoh-contoh prosedur pengelolaan bisnis di SOP Finance dengan Accounting Tools sederhana bermanfaat.

Demikian yang bisa kami sampaikan pembahasan contoh Laporan Keuangan Perusahaan Tbk (Terbuka) yang Sudah Diaudit. Semoga bermanfaat dan terima kasih.*****

Manajemen Keuangan Profil

Profesional lulusan ekonomi yang menekuni ERP (SAP), Accounting Software, Business Analyst dan berbagi pengalaman pekerjaan Finance & Accounting.