Obat Afdruk Sablon, Cara Membuat, Mencampur dan Menggunakannya

Obat afdruk sablon adalah bagian dari proses penyablonan yang perlu dipersiapkan bersama peralatan lainnya, contohnya jenis obat afdruk sablon, obat untuk menghapus/pembersih dan jenis obat penguat atau pelindung lapisan screen.

Berbagai jenis obat sablon tersebut adalah bahan yang mengandung zat kimia sehingga harus diketahui secara tepat cara mencampur, menggunakan, dan sifat-sifatnya. Oleh karena itu, kami akan menguraikannya dengan rinci jelas, lugas dan tuntas aneka jenis obat sablon dengan beberapa contoh resep pencampurannya.

Ayo baca dan ikuti ulasannya hingga kelar artikel berikut ini…

 

1: Obat Afdruk Sablon

A: Fungsi dan Cara Menggunakan

Obat afdruk sablon berfungsi untuk memindahkan gambar atau tulisan dari film ke dalam screen dengan proses penyinaran (afdruk film) melalui penyinaran dengan lampu atau matahari.

Sifat utama dari obat apotik adalah peka cahaya karena merupakan emulsi pembentuk berdasarkan kekuatan sinar. Karena hal seperti inilah maka dalam pencampuran obat afdruk sablon sampai pada pelapisan ke dalam screen seluruhnya dilakukan di dalam ruangan atau kamar gelap.

Hal ini mengingat kepekaan obat afdruk film sablon ketika keadaannya mengering, yaitu setelah dilapiskan pada screen menjadi sangat tinggi.  Sering disebut juga sebagai obat pembangkit dan merupakan sarana untuk membuat screen peka cahaya.

 

B: Jenis Obat Afdruk Sablon

Untuk melakukan afdruk film sablon bisa menggunakan obat-obat sebagai berikut:

1: Gelatine – Bichromate

Resep Gelatine Bichromate

Untuk membuat obat afdruk film sablon jenis gelatine-Bichromate ada beberapa cara yang bisa dilakukan di mana masing-masing unsur memiliki kemampuan daya tahan terbaik sendiri-sendiri. Ada beberapa resep campuran obat afdruk jenis ini, yaitu:

a: Resep Obat Afdruk Gelatine – Bichromate 01

Bagaimana cara membuat obat afdruk sablon?

Berikut ini komponen unsur dan takaran obat afdruk sablon resep #1:

  • Bubuk Gelatin 18 gram dilarutkan ke dalam air panas 70: 55 cc
  • Kalium Bichromate 3,5 gram dilarutkan dalam air panas 70

 

Cara mencampur obat afdruk:

Gelatine yang telah dilarutkan dalam air panas sesuai ukuran diaduk selama 15 menit hingga benar-benar larut. Gunakan wadah khusus untuk mengaduk dari plastik atau porselin, begitu juga dengan sarana pengaduknya. Jangan menggunakan wadah dan pengaduk dari logam. Selanjutnya, kalium bichromate yang telah dilarutkan diaduk hingga benar-benar larut.

Bila kedua larutan itu benar-benar telah tercampur dan larut dengan baik, campurkan larutan gelatine dan kalium serta aduk hingga benar-benar bercampur, kemudian dinginkan. Bila sudah dingin pulaskan ke kain screen atau bisa juga disimpan dalam botol berwarna gelap, hijau, atau coklat gelap untuk digunakan sewaktu-waktu. Tetapi karena resep ini tidak tahan disimpan lama, maka sebaiknya langsung digunakan.

 

b: Resep campuran obat afdruk Gelatine – Bichromate 02

Komposisi dan bahan dalam campuran resep ini adalah:

  • Bubuk Gelatin 18 gram dilarutkan dalam air panas 70sebanyak 55 cc
  • Citroen Zuur 0,7 gram dilarutkan dengan air biasa atau dingin sebanyak 7 cc
  • Kalium Bichromate 3,5 gram dengan larutan air panas 70 sebanyak 15 cc
  • Ammonia Liquida 10% (25%) = 8 cc (6 cc)

 

Cara mencampur obat afdruk sablon resep #2:

Larutkan gelatine dalam air panas atau sesuai ukuran dan aduk sampai benar-benar larut. Selanjutnya dengan cara yang sama lurutkan Citroen Zuur dalam air dingin dan aduk hingga rata. Kemudian kalium dengan air panas, aduk sampai larut. Bila ketiga larutan itu benar-benar telah merata, selanjutnya lakukan penggabungan (pencampuran) satu demi satu.

Pertama campurkan lebih dulu larutan Citroen Zuur dengan Ammonia Liquida dan aduk sampai benar-benar  bercampur. Selanjutnya masukkan larutan gelatin kedalamnya dan aduk juga hingga rata. Bila antara citroen zuur, ammonia dan gelatine sudah benar-benar tercampur, masukkan larutan kalium bichromate. Aduk agar menjadi satu larutan untuk kemudian didinginkan.

Resep obat afdruk sablon #2 ini bisa langsung digunakan dan bisa juga disimpan lebih dulu untuk digunakan di kemudian hari. Penyimpanan harus dilakukan dalam botol berwarna gelap dan akan bertahan selama 7 hari.

 

c: Resep obat afdruk sablon 03

Bahan-bahan dan komposisi obat afdruk sablon resep #3:

  • Bubuk Gelatine : 10 gram
  • Kalium Bichromate : dua gram
  • Citroen Zuur : satu gram
  • Air panas 70 derajat : 30 gram
  • Ammonia Liquida : 30 cc

 

Cara membuat obat afdruk sablon resep #3:

Gelatine, kalium, zuur dan air panas dicampurkan jadi satu dalam sebuah wadah dan aduk hingga benar-benar larut. Jika ada bagian-bagian dari bubuk tersebut yang belum larut, lakukan pengadukan kembali sampai benar-benar tercampur menjadi satu. Jika sudah larut maka bisa langsung digunakan.

Selanjutnya, agar pada waktu dioleskan ke kain screen bisa cepat kering atau agar bisa disimpan beberapa hari, tambahkan ammonia liquida ke dalam larutan tersebut dengan jumlah yang telah ditentukan, sehingga larutan tersebut bisa disimpan dalam botol berwarna gelap untuk dipakai di kemudian hari.

 

d: Resep obat afdruk 04

Bahan obat afdruk sablon resep #4::

  • Gelatine : 125 gram
  • Larutkan dalam air panas : 552, 5 gram
  • Zink oksid : 50 gram
  • Larutkan dalam air biasa : 200 gram
  • Ammonium bichromate : 13,5 gram
  • Kalium bichromate : 6,5 gram
  • Ammonia liquida 10% : 50 gram
  • R.O : 2,5 gram

 

Proses mencampur bahan:

Pertama kali larutkan gelatine dalam air panas, kemudian larutkan zink oksid. Setelah itu, campurkan ammonium bichromate dan kalium bichromate, serta yang terakhir campurkan ammonium liquida dengan TRO. Empat larutan tersebut harus benar-benar matang sebagai larutan.

Setelah keempat bahan itu siap, selanjutnya lakukan pencampuran bahan satu demi satu. Pertama campurkan larutan gelatine dengan zink oksid dan aduk sampai benar-benar rata, kemudian masukkan larutan ammonium bichromate yang telah bercampur dengan kalium. Terakhir, masukkan larutan ammonium liquida yang telah bercampur dengan TRO.

Setiap menambahkan larutan harus sambil diaduk hingga benar-benar rata. Hasil pencampuran resep #4 ini bisa langsung digunakan dan bisa juga disimpan dalam botol berwarna gelap.

 

E: Resep obat afdruk 05

Komposisi dan takaran bahan obat afdruk sablon resep #5:

  • Serbuk gelatin : 95 gram
  • Larutkan dalam air 60: 865 gram
  • Ammonium bichromate : 13,5 gram
  • Ammonia liquida : 20 gram
  • TRO : 3,5 gram

 

Langkah mencampur obat afdruk sablon resep #5:

Larutkan lebih dulu gelatine ke dalam wadah yang berisi air panas. Setelah diaduk dan benar-benar telah bercampur, selanjutnya masukkan campuran yang terdiri dari ammonium bichromate, ammonia liquida dan TRO yang sebelumnya sudah dicampurkan jadi satu. Proses selanjutnya sama dengan resep #4.

 

F: Resep obat afdruk gelatin – bichromate 06

Bahan dan ukuran komposisi obat afdruk sablon resep #6:

  • Serbuk gelatine : 115 gram
  • Larutkan dalam air panas 60: 865 gram
  • Ammonia liquida : 65 gram
  • Citroen zuur : 7 gr
  • Larutkan dalam air biasa atau dingin : 70 gr
  • Kalium bichromate : 35 gr
  • Larutkan dalam air panas 70: 50 gram

 

Proses pencampuran bahan obat afdruk sablon resep #6:

cara mencampur obat afdruk sablon resep #6 ini adalah hampir sama seperti yang dilakukan pada resep-resep sebelumnya, yaitu larutkan terlebih dahulu sernuk gelatine, kemudian citroen zuur, kemudian dilanjutkan dengan kalium b.

Bila ketiga bahan-bahan obat afdruk film sablon tersebut sudah benar-benar bercampur, masukkan ammonia liquida.

 

C: Tips cara membuat dan menggunakan obat afdruk sablon Gelatine Bichromate

obat afdruk sablon

Berikut ini disajikan tips sederhana cara membuat dan menggunakan obat afdruk sablon Gelatine – Bichromate:

1: Gelatine

Gelatine adalah bahan berupa bubuk atau serbuk yang berbentuk kristal berwarna coklat muda, mengandung unsur kimia serta memiliki sifat bisa menyatukan unsur-unsur bahan pembangkit.

Gelatine berfungsi sebagai bahan perekat yang sangat kuat, dan larutan ini bila telah dioleskan ke screen printing sablon akan merekat kuat di antara poti-pori screen, sehingga pori-pori screen yang tidak diperlukan akan tertutup dengan baik. Jadi, gelatine adalah bahan pembuatan emulsi yang memiliki tingkat kerekatan sangat baik.

Campuran antara gelatine dengan kalium merupakan jalinan yang sangat baik untuk membentuk lapisan pekat di atas screen. Tanpa adanya gelatine, pembentukan gambar pada screen tidak akan bisa terjadi, dan tentunya hal itu juga didukung oleh kalium b.

 

2: Kalium Bichromate

Zat ini merupakan pasangan serasi dengan gelatine dalam sistem cetak sablon. Ia merupakan bahan pembentuk, sehingga jika sudah bersatu dengan larutan gelatin akan mampu merubah lapisan chrom menjadi pekat dengan bantuan sinar matahari. Ini bisa terjadi karena kalium merupakan bahan yang bersifat peka cahaya dan berwarna merah lembayung atau jingga.

Penggunaan kalium memang harus berdasarkan ukuran sesuai yang dibutuhkan, sebab takaran obat afdruk sablon ini dalam campuran akan menentukan cepat lambatnya waktu penyinaran dalam proses pengafdrukkan serta menentukan kuat tidaknya lapisan chrom.

Bila jumlah campuran kalium kurang dari takaran yang sudah ditentukan, maka lapiran chrom akan mudah larut, sedangkan bila kadarnya terlalu tinggi akan mengakibatkan terjadinya kebuntuan pada garis-garis halus.

 

3: Citroen Zuur

Campuran larutan obat sablon yang bisa disimpan sampai beberapa hari seperti resep-resep yang telah disajikan di sini tidak lain karena adanya bahan obat sablon yang disebut dengan citroen zuur. Bahan yang satu ini bersifat asam dan sebagai pengawet sehingga mampu membuat campuran gelatin b tidak harus segera digunakan.

 

4: Ammonia Liquida

Zat ini adalah bahan campuran obat afdruk film sablon yang berguna membantu mempercepat pengeringan. Dengan adanya ammonia liquida lapisan chrom pada screen akan lebih cepat kering. Perlu diperhatikan dalam menggunakan ammonia liquida, sebab berbentuk cairan berwarna putih kekuning-kuningan serta berbau menyengat atau tajam.

 

5: Tips membuat obat afdruk sablon bagi pemula

Bagi tingkat pemula, ketika membuat obat afdruk sablon gelatin bichromate sebaiknya dalam jumlah secukupnya, dengan bobot seluruhnya 10 gram yang akan cukup untuk 5 kali pemindahan gambar, yaitu pencampuran gelatin, kalium, citroen zuur, dan ammonia liquida yang dilarutkan dalam air panas.

Di mana untuk memperoleh bahan-bahan obat afdruk film sablon?

Saat ini sudah banyak tersedia toko peralatan dan obat afdruk sablon baik online maupun offline dengan berbagai macam merk dan harga. Anda tinggal memilih yang sesuai dengan kondisi dan kebutuhan yang diinginkan.

 

2: Jenis Obat Afdruk Sablon Chrome Gelatine

afdruk sablon

A: Fungsi Obat Afdruk Chrome Gelatine

Jenis obat afdruk sablon ini sangat dikenal dalam industri cetak, sebagaimana terkenalnya mesin pencari nomor wahid di dunia Google Chrome.

Berbentuk bubuk atau powder serta memiliki daya reaksi terhadap  sinar lebih cepat dibanding gelatine bichromate. Jadi, waktu yang dibutuhkan dalam melakukan penyinaran untuk pemindahan gambar menjadi lebih singkat. Chrome gelatin ini dijual di pasaran dengan berbagai merk dan harga.

Sifat utama dari dari chrome gelatine adalah memiliki ketahanan terhadap gesekan rakel yang merupakan salah satu peralatan usaha sablon manual, sehingga pada konsentrasi yang tepat ia akan mampu menghasilkan gambar yang tajam dan mampu menampilkan gambar yang halus dengan baik sekali.

Oleh karena itu, tidak mengherankan apabila chrome gelatine sering digunakan untuk usaha sablon kertas, plastik maupun kain, karena zat ini merupakan bahan obat afdruk sablon dalam bentuk siap pakai. Pada saat akan menggunakan cukup dicampur atau dilarutkan dalam air dengan perbandingan 1 : 4.

 

B: Contoh Resep Obat Afdruk Sablon Chrome Gelatin

Sebagai contoh perhatikan dua contoh resep obat afdruk film sablon chrome gelatin berikut ini:

Resep #7

Bahan dan ukuran:

  • Chrome Gelatin : 20 gram
  • Air panas : 80 gram

 

Cara mencampur obat chrome gelatine:

Chrome gelatine dilarutkan ke dalam air untuk kemudian diaduk sampai benar-benar rata. Setelah semua bahan larut, selanjutnya didinginkan untuk segera dipakai atau disimpan dalam wadah botol berwarna gelap.

 

Resep #8

Bahan dan takaran:

  • Chrome Gelatin : 10 gram
  • Air panas : 40 gram

Langkah dan cara mencampur obat afdruk sablon chrome gelatine resep #8 ini tidak berbeda dengan resep #7.

 

C: Tips Pemakaian Obat Afdruk Sablon Chrome Gelatine

Berikut ini beberapa catatan dan tips mengenai penggunaan chrome gelatin:

  1. Chrome gelatine berbentuk serbuk atau bubuk dengan warna kuning kemerah-merahan atau jingga.
  2. Bila larutan chrome gelatine ini sudah rusak karena mungkin terlalu lama waktu penyimpanannya, maka bisa dilihat dengan tanda-tanda warna larutan semakin tua serta bila sudah dipoleskan pada screen maka lapisan pada screen itu akan mudah lepas.
  3. Setiap larutan chrome gelatine bila akan disimpan untuk digunakan pada waktu yang lain sebaiknya disimpan dalam wadah botol berwarna gelap atau bisa juga dalam kaleng untuk menghindari pengaruh cahaya. Demikian juga dengan penyimpanannya harus di tempat yang bebas dari kelembaban.
  4. Setiap melarutkan chrome gelatine dalam air panas, harus diaduk-aduk terus hingga benar-benar bercampur dan larut. Sebab jika masih ada bubuk yang tidak larut nantinya dapat mempengaruhi hasil pemindahan gambar, bahkan akan menghambat penyaluran tinta sablon yang melalui pori-pori screen.

 

3: Obat Afdruk Film Sablon Chromatine

fungsi obat afdruk sablon

A: Bentuk, Manfaat dan Sifat Chromatic

Bentuk zat ini adalah bubuk atau powder dan berwarna putih kekuning-kuningan, merupakan salah satu obat afdruk film sablon yang juga dijual dalam bentuk jadi toko peralatan dan obat sablon di kota terdekat.

Kepekaan terhadap sinar sangat tinggi dibandingkan lainnya, sehingga bila akan melakukan proses afdruk film sablon dengan obat ini, harus melakukan langkah-langkah yang tepat ketika melakukan penyinaran dan harus setpat mungkin disesuaikan dengan kondisi cuaca.

Penyinaran yang berlebihan pada saat melakukan proses afdruk bisa menyebabkan tersumbatnya pori-pori screen yang berada di bawah lapisan chrom, dan hal ini kemungkinan akan menyulitkan upaya menghilangkan bekas-bekas gambar dari screen. Sedangkan bila terlalu cepat dalam melakukan penyinaran saat pengafdrukan akan menyebabkan gambar menjadi kurang sempurna dan mudah rusak.

 

B: Contoh Resep dan Cara Mencampur Obat Afdruk

Karena crhomatine adalah bahan jadi, maka jika akan menggunakan cukup dilarutkan dalam air sebagaimana chrome gelatine dengan perbandingan 1 : 5. Sebagai contoh perhatikan resep-resep berikut ini:

1: Resep #9

Bahan dan ukuran komposisi:

  • Chromatine : 20 gram
  • Air panas 60: 100 gram

Cara mencampur obat afdruk chrome gelatine:

Cara dan proses pencampurannya seperti yang dilakukan pada resep #7.

 

2: Resep #10

Bahan dan ukuran komposisi:

  • Chromatine : 10 gram
  • Air panas 60C atau 70C : 50 gram

Cara mencampur resep sama dengan resep obat afdruk #7.

 

C: Tips dan Catatan Penggunaan Chromatine

  1. Untuk melarutkan bubuk chromatine ke dalam air, memerlukan waktu yang lebih lama dibandingan dengan chrome gelatine.
  2. Pengadukkan harus dilakukan dengan baik sampai benar-benar mencapai titik larut penuh. Jika ada bagian bubuk chromatine yang masih tertinggal alias belum larut, maka harus terus dilakukan pengadukan hingga bubuk chromatine larut semua.
  3. Pengendapan atau masih adanya bubuk yang belum larut bisa mengakibatkan terhambatnya cat menembus screen. Bila hal ini terjadi maka bisa mengakibatkan cetakan sebagian terang dan sebagian tipis.
  4. Larutan chromatine mudah membeku bila sudah dalam keadaan dingin. Oleh karena itu, bila akan memakai namun larutan dalam keadaan beku, maka perlu dipanaskan kembali dengan cara menaruh botolnya dalam air panas.

 

4: Jenis Obat Afdruk Sablon Super Emulsion 5

A: Sifat dan Fungsi Obat Afdruk Sablon Super Emulsion

Bahan ini berbentuk pasta dan berwarna biru. Memiliki daya tahan sangat kuat dan tidak mudah terkikis oleh bahan cat, baik yang mengandung minyak maupun yang mengandung air, sehingga dengan menggunakan super emulsion 5, gambar yang telah tertera pada screen tidak mudah terkkis karena pencucian, baik dengan air maupun dengan minyak pelarut.

 

B: Tips Pemakaian Super Emulsion 5

  1. Super emulsion 5 mudah mengental bila udara dingin, sehingga kita perlu memasukkan ke dalam air panas agar menjadi cair kembali ketika akan menggunakannya.
  2. Pemakaian obat dengan super emulsion adalah agar langsung pakai, sebab tidak memiliki daya tahan untuk didiamkan sampai satu malam.
  3. Cara mencampur obat afdruk sablon antara super emulsion dengan ammonium bichromate sebaiknya dilakukan dalam mangkok plastik atau akan lebih baik lagi bila menggunakan mangkok gelas porselin.

 

5: Screen Photo Emulsion

afdruk sablon terbaik

A: Fungsi dan Sifat Screen Photo Emulsion

Jenis obat afdruk film sablon banyak jenisnya. Jenis obat foto afdruk adalah emulsi yang siap pakai, meskipun demikian ketika menggunakan bahan ini juga masih memerlukan campuran dengan ammonium bichromate seperti halnya super emulsion 5.

 

B: Tips Penggunaan Screen Photo Emulsion

  1. Screen foto emulsion berbentuk pasta dengan warna kuning kemerah-merahan.
  2. Tidak tahan terhadap udara dingin sehingga mudah mengental. Bila kondisinya seperti ini, maka ketika akan dicampur dengan ammonium b botolnya dipanaskan lebih dahulu dengan cara memasukkan ke dalam air panas agar menjadi cair kembali.
  3. Ramuan dengan Screen Photo Emulsion, pengadukkannya agar benar-benar larut paling cepat 5 menit.

 

6: Jenis Obat Afdruk Sablon Polyvinyl  Alkohol – Bichromate

Jenis bahan cetak sablon ini merupakan produk jadi siap pakai sehingga tidaklah sulit untuk melakukan pencampuran.

Perhatikan contoh resep pencampuran berikut ini:

Resep #14

Bahan dan komposisi obat afdruk:

  • Polyvinyl A. Bichromate : 475 gram
  • Larutkan dalam air panas : 375 gram
  • Ammonium Bichromate : 30 gram
  • Larutkan dalam air panas : 125 gram

Cara mencampur obat afdruk:

Masing-masing bahan dilarutkan lebih dulu dalam air panas dengan takaran sesuai dengan ketentuan. Setelah keduanya benar-benar larut kemudian dicampurkan jadi satu sambil diaduk-aduk perlahan-lahan.

Jika larutan terlalu cair, maka untuk membuatnya agak kental ditambahkan Titanium Oksida sebanyak 20 gram dan kembali diaduk agar benar-benar bercampur dan larut. Resep ini bisa langsung digunakan dan bisa pula disimpan lebih dahlu.

 

7: Tips Penggunaan Obat Afdruk Sablon

Hal-hal yang perlu diperhatikan dalam meramu obat afdruk sablon terbaik untuk rubber, kertas, plastik, dan sebagainya:

  1. Setiap kali akan mencampur obat afdruk dengan komposisi yang bagus harus dilakukan di kamar gelap, yaitu ruangan atau kamar yang keadaannya tidak terlalu pekat. Lampu dan penerangan yang terdapat dalam ruang tersebut tidak mempengaruhi lapisan chrom pada screen, sama halnya dengan proses afdruk untuk foto hitam putih biasa.
  2. Air panas yang digunakan untuk melarutkan adalah berasal dari air mendidih (100) yang telah didinginkan selama satu menit, sehingga suhu panasnya turun menjadi paling tinggi 80
  3. Setiap mencampur obat afdruk sebaiknya menggunakan mangkok yang terbuat dari plastik atau jenis mangkok porselin, demikian juga dengan sarana pengaduknya.
  4. Pada waktu mengaduk sebaiknya dilakukan dengan cara satu arah. Jangan sampai bolak-balik mengingat sifat emulsi yang terdapat pada bahan bersangkutan.
  5. Butir-butir obat pembangkit harus benar-benar larut. Jangan sampai masih ada yang berupa butiran kasar, bila perlu aduklah selama sepuluh menit.
  6. Kondisi larutan tidak boleh terlalu cair dan jangan pula terlalu kental.
  7. Untuk mendapatkan larutan yang benar-benar bersih sebaiknya setelah mencampur dan diaduk, larutan bersangkutan disaring dengan kertas filter.
  8. Setiap mencampur obat afdruk sebaiknya mencari atau memilih jenis obat yang memiliki kualitas terbaik.
  9. Untuk larutan yang tahan disimpan, maka setelah pekerjaan pengafdrukan selesai dan ternyata masih sisa, sisa tersebut disimpan di tempat yang baik.

 

Kesimpulan Tentang Obat Afdruk Sablon

Obat afdruk sablon adalah salah satu dari 3 (tiga) obat yang biasa dipakai dalam usaha cetak sablon. Bila anda adalah pemilik usaha, maka harus mengetahui dan memahami serta menguasai materi tentang obat afdruk ini.

Beberapa contoh resep pencampuran yang telah disajikan di sini bisa digunakan sebagai pengetahuan dasar tentang cetak sablon, silahkan dikembangkan sendiri sesuai kebutuhan.

Akhirnya cuku sekian dari kami, semoga bermanfaat dan terima kasih.

Manajemen Keuangan Profil

Profesional lulusan ekonomi yang menekuni ERP (SAP), Accounting Software, Business Analyst dan berbagi pengalaman pekerjaan Finance & Accounting.